Terima kasih, kamu sudah mengijinkan saya untuk hadir dalam salah satu acara terpenting dalam hidup kamu. Saya enggak nyangka akan diundang seperti ini, bahkan kamu ajak saya untuk kerumah mu dan kenal dengan semua anggota keluargamu. Satu hal yang saya tunggu sejak dulu, sejak kita masih satu. Kini keinginan itu nyata, walau kita tidak lagi satu. Tak apa...
Saya tetap merasa tersanjung.... saya enggak peduli harus bolos kerja untuk ini, padahal sebelumnya udah gak masuk 2 hari.
Walaupun saya sempat ragu tuk hadir di acara kamu ini. Saya ragu karena saya merasa kurang pantas untuk hadir di acara seperti ini. Karena biasanya orang yang diundang untuk acara seperti ini adalah orang-orang terdekat, special, dan bukan seperti saya. Saya juga pernah ngerasain itu, dan saya pun ngundang kamu kan...! karena kamu someone special buat saya, walaupun kamu dateng waktu itu bukan karena saya...
Tapi kemarin kamu telah mengundang saya, sungguh saya merasa tersanjung. Atau mungkin saya yang ke GR-an?, karena saya pingin banget tuk hadir. Terima kasih ya... saya sangat menikmati hari itu.
No comments:
Post a Comment